Luwuk, Newstabir.com – Kapolres Banggai AKBP Yoga Priyahutama SH, SIK, MH, sebagai pembina menghadiri kegiatan Wisuda Murid TK Kemala Bhayangkari 05 Banggai Tahun Ajaran 2021/2022, Sabtu (25/06/2022).
Kegiatan yang juga dihadiri wakil Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Cabang Banggai Ny Enny Margiyantha ini dilaksanakan di TK Kemala Bhayangkari 05 Cabang Banggai, Kecamatan Luwuk.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut yakni, Kepala Sekolah TK Kemala Bhayangkari 05 Banggai Nun Kasim S.Pd, Ketua Komite dan para Orang tua Murid.
Kegiatan diawali dengan kata Sambutan dari Pembina TK Kemala AKBP Yoga, yaitu bahwa TK Kemala Bhayangkari telah berupaya sebaik mungkin memberikan layanan pendidikan bagi pertumbuhan dan perkembangan anak-anak didik.
“TK Kemala Bhayangkari 05 Banggai mampu bersaing dan unggul dalam jenjang pendidikan selanjutnya, sehingga bisa meraih cita-cita yang diinginkan,” ucapnya.
Olehnya itu, Yoga berharap para orang tua dapat menyekolahkan putra putrinya di TK Kemala Bhayangkari 05 Banggai pada ajaran baru nanti.
“Kami harap animo masyarakat semakin tinggi untuk menyekolahkan anak-anaknya di TK ini,” harap Yoga.
Acara wisuda TK diisi dengan penyerahan hadiah murid berprestasi, serta persembahan dari murid berupa kreasi, menyanyi, puisi dan hafalan ayat kursi dilanjutkan dengan prosesi Wisuda Murid. (rahmat/hms)