Bone, Newstabir.com – Acara penutupan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-32 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2022 berlangsung meriah dengan disaksikan kurang lebih 10 ribu pasang mata yang memadati Stadion Lapatau Watampone Kab. Bone, Kamis 30 Juni 2022.
Dengan tata panggung yang apik berhiaskan permainan cahaya lampu warna-warni yang menawan, serta diiringi alunan musik religi membuat suasana malam Jumat di Bumi Arung Palakka ini kian semarak.
Antusias penonton yang membludak pada acara penutupan ini menjadi bukti betapa hausnya masyarakat Watampone terhadap kontestasi bernafaskan religi melalui pelaksanaan MTQ yang terakhir kali digelar di Kab. Bone ini 42 tahun lalu.
Acara diawali penampilan marching band persembahan siswa-siswi MTsN 1 Bone, dilanjutkan defile 152 finalis pada semua ketegori lomba, serta suguhan tarian kolosal 1500 siswa dari berbagai madrasah dan sekolah di Kab. Bone menjadikan malam penutupan ini tak kalah meriahnya dengan acara pembukaan yang berlangsung spektakuler pada tanggal 25 juni 2022 lalu.
Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Khaeroni mendapat kehormatan menutup secara resmi event dua tahunan ini mewakili Gubermur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman yang berhalangan hadir.
“Kami atas nama Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan Kanwil Kemenag Sulsel mengucapkan terimakasih kepada Pemda Kab Bone yang berhasil menyelenggarakan MTQ tingkat Provinsi dengan sukses dan spektakuler. Selamat karena Bone juga berhasil meraih juara umum satu”, tutur Khaeroni mengawali sambutannya.
Khaeroni berpesan agar Firman Allah bukan hanya sekedar sebuah aspirasi tetapi yang lebih penting justru hendaknya digunakan sebagai sumber inspirasi, yaitu inspirasi dalam kehidupan beragama, inspirasi dalam berbangsa dan bernegara, inspirasi dalam merawat keragaman serta inpirasi dalam menghargai perbedaan.
Sebelumnya, Bupati Bone A. Fahsar M. Padjalangi dalam sambutannya mengungkapkan bahwa dipilihnya Kab. Bone sebagai tuan rumah MTQ ke-32 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan adalah menjadi harapan dan dambaan masyarakat Watampone, olehnya itu mereka berusaha menjadi tuan rumah yang baik dalam melayani kafilah dari 24 kabupaten / kota se Sulawesi Selatan.
“Tidak terasa sepekan sudah kita semua berada di Bone. Mendengar bisik-bisik kafilah katanya sangat senang mengikuti MTQ di kab. Bone, tidak ada 20 persen kafilah yang pulang ke daerahnya meskipun kalah di babak penyisihan, tapi mereka memilih tetap tinggal di Bone. Itu menandakan kami ikhlas dalam mengurus bapak ibu sekalian karena kami ingin menjadi tuan rumah yang bagus, dan kami buktikan itu,” ungkap bupati 2 periode ini.
Menurur Puang Baso’, sapaan akrab A.Fashar, tekad Kab. Bone adalah bagaimana menjadi tuan rumah pelaksana yang baik, namun ternyata masyarakat Bone menuntut agar menjadi peserta terbaik pula.
“Target kami adalah berusaha untuk menjadi tuan rumah yang baik dengan memberikan pelayanan yang terbaik pula kepada tamu-tamu kami, namun ternyata masyarakat menuntut untuk menjadi peserta terbaik pula. Kami hanya menargetkan 12 emas, namun ternyata dapat 18 sehingga alhamudlillah kami dinobatkan sebagai juara umum satu”, tandasnya
Berikut peringkat 10 besar perolehan medali pada MTQ ke-32 Tingkat Provinsi Tahun 2022 di Kabupaten Bone. Juara Umum 1 Kab. Bone, Juara Umum 2 Kota Makassar, Juara Umum 3 Kab. Takalar. Harapan 1 Kab. Pinrang, Harapan 2 Kab. Pangkep serta harapan 3 Kab. Barru, disusul berturut-turur Luwu Timur dan Sidrap pada peringkat ketujuh, peringkat 8 Kab. Maros.dan Luwu, peringkat 9 Kab. Bulukumba dan peringkat 10 Kab. Jenepinto bersama Kota Parepare.
Untuk diketahui bahwa dari 152 finalis yang menikuti 8 cabang dan 23 golongan lomba yang dipertandingkan pada MTQ ke-32 ini, 50 orang yang berhasil meraih juara satu akan mewakili Sulawesi Selatan pada kegiatan MTQ ke-28 Tingkat Nasional yang akan dilaksanakan di Kota Banjarmasi Kalimantan Selatan pada tanggal 10 s.d 19 Oktober 2022.
Tampak hadir pada acara penutupan MTQ ke-32 di Kab. Bone ini, diantaranya Walikota Parepare, Bupati Wajo, Sidrap, Takalar dan Bupati Bulukumba. Hadir pula Wakil Bupati Wajo, Toraja Utara,. Luwu dan Maros serta sejumlah Ketua DPRD kabupaten / kota se-Sulawesi Selatan.
Juga turut hadir Kepala Biro Kesra Setda Prov. Sulawesi Selatan, para Kepala Bidang dan Pembimas lingkup Kanwil Kemenag Sulsel, para Kepala Kantor Kemenag kabupaten / kota se Sulawesi Selatan, unsur pejabat Forkopimda Kab. Bone bersama para pimpinan OPD Setda Kab Bone. (ansar/hms)