Balantak Luwuk, Newstabir.com – Aparat Polsek Balantak turun memantau lokasi peristiwa terjadinya bencana alam banjir yang menghatam perumahan warga di Desa Batu Mandi, Kecamatan Balantak Utara pada Jumat 8 April 2022 sekitar pukul 12.30 Wita.
Banjir tersebut disebabkan karena curah hujan yang cukup tinggi. Diperkirakan hujan terjadi sejak pukul 08.30 Wita hingga 13.00 Wita.
“Akibatnya sungai tidak mampu lagi menampung debit air sehingga meluap dan membanjiri rumah warga,” ungkap Kapolsek Balantak Iptu Muhammad Zulfikar SH.
Air sungai yang meluap tersebut mengakibatkan kurang lebih 18 unit rumah warga dan dua unit rumah ibadah tergenang banjir
“Tidak terdapat korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun genangan air tersebut membawa hanyut beberapa tumpukan kelapa masyarakat, kerugian materi sekitar Rp. 5 Juta.
Curah hujan mulai berangsur reda sekitar pukul 16.00 Wita dan genangan air pun mulai surut.
Peristiwa banjir ini hampir setiap tahun terjadi disaat musim penghujan yang disebabkan sempitnya mulut sungai dan dangkalnya dasar sungai yangg tidak berimbang dengan volume air. Sehingga air meluap dan naik kepemukiman warga.
“Kami sudah turun membantu warga yang terdampak banjir dan mengimbau agar mencari tempat yang aman guna mengantisipasi apabila terjadi banjir susulan,” pungkas Kapolsek.(rahmat)